Selasa, 30 Desember 2014

Salah satu cara mengobati masuk angin dengan cara alami dan tradisional.


Salah satu cara mengobati masuk angin dengan cara alami dan tradisional.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabaraokatuh.

Selamat berjumpa lagi pengunjung blog yang budiman, semoga saja kunjungan anda ke blog ini mendapatkan manfaat bagi kesehatan anda.Perlu penulis tegaskan sekali lagi bahwa penilis bukanlah seorang ahli kesehatan atau seorang tabib, tetapi hanya ingin sekedar berbagi pengetahuan hasil dari membaca di internet yang coba saya cuplik salah satu intinya yang semoga saja bisa memberi solusi bagi anda yang membutuhkannya.

Di musim hujan,sering kali kita kehujanan saat di perjalanan yang mengakibatkan pakaian kita basah.Kondisi yang demikian itu sering kali menyebabkan kita terkena masxuk angin.Tentunya kita merasa swangat tidak nyaman.Perut terasa kembung dan terasa ingin muntah.

Di toko obat sudah banyak aneka obat untuk masuk angin, baik yang herbal maupun kimiawi.Namun kali ini penulis memberikan sebuah cara tradisional bagi anda yang mau dan suka, karena terus terang saja rasanya tidak enak menurut penulis.Yaitu dengan cara mengkonsumsi kencur dan garam.

Adapun langkahnya adalah, sediakan satu rimpang kencur, kupas dan cuci hingga bersih lalu dimakan dengan seddikit garam.Akhiri dengan minum segelas air putih.Lakukan ini dua kali sehari.InsyaAlloh akan terbebas dari masuk angin.Selamat mencoba dan sertai dengan do'a.Demikian postingan kali ini semoga bermanfaat.Amiin.Etikel terbaru baca di sini.

Wassalam.

Minggu, 28 Desember 2014

Cara membuat blog di blogspot.


Cara membuat blog di blogspot.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Apa kabar anda sekalian pengunjung blog, baik-baik saja bukan.Syukurlah jika begitu.Mungkin saja di antara sekian penguynjung blog ini ada yang mempunyai banyak hal yang bisa dituliskan.Janganlah hanya disimpan sebagai angan-angan tetapi bisa dituangkan agar bisa dibaca oleh orang lain siapa tahu ada manfaat bagi orang banyak.Baik itu berupa ilmu,pengalaman ,cerita dan lain-lain.

Oleh karena itulah setelah agak lama saya menjadi blogger, meskipun belum menguasai secara keseluruhan kali ini akan saya coba untuk membuat sebuah postingan tentang cara membuat blog.Untuk menjadi blogger di blogspot,anda terlebih dahulu harus mempunyai email di gmail.com yang cara membuatnya sudah saya tuliskan di bagian lain di blog ini.

Setelah anda mempunyai akun google, ikutilah langkah berikut ini.

1.Masuklah ke Blogger.com

2.Masukkan email dan kata kunci.

3.Klik masuk.

Lalu anda akan masuk halaman dasbor blog, klik lah blog baru.Masukkan url blog yang diinginkan.Kemudian buat entri untuk menuliskan isi angan-angan anda.

Demikian postingan kali ini semoga bermanfaat.Jika ingin dibuatkan blog juga bisa melayani, dan jasa bisa dimusyawarahkan.Hubungi 085784292734.

Wassalam.

Salah satu cara mencegah terjadinya perut buncit.


Salah satu cara mencegah terjadinya perut buncit.

Assalamu,alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

.Selamat jumpa pengunjug blog yang budiman,apa kabar anda semua ? Semoga selalu baik-baik saja.Kembali pada saazt ini penukis akan berbagi tips dari hasil baca-baca di internet lalu coba ambil salah topik yang menurut penulis bisa dibuktikan oleh pengunjung yang mungkin memerlukannya.

Kali ini saya akan berbagi tips untuk mencegah terjadinya perut buncit.Tapi mencegah loh, jadi yang sudah terlanjut buncit mungkin bisa berkurang, mungkin juga tidak.Tapi tak ada salahnya juga dicoba.

Caranya adalah dengan mengkonsumsi ekstrak jahe.

Dengan mengkonsumsi jahe secara rutin dan sebelum makan dapat mencegah terjadinya perut buncit. Karena jahe bermanfaat untuk melancarkan metabolisme dan pencernaan. Dengan adanya sebuah peningkatan metabolisme tersebut yang berdampak akan mempercepat pembakaran kalori dan meratakan perut buncit.

Demikian tips singkat untuk kali semoga bermanfaat, amiin.Untuk artikel terbaru baca di sini.

Wassalam.

Sabtu, 27 Desember 2014

Cara agar daging lebih lunak atau empuk.


Cara agar daging lebih lunak atau empuk.

Assalaamu,alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat datang pengunjung sekalian, apa kabar anda ? Baik-baik saja bukan, penulis berharap anda selau dalam lindungan Alloh SWT.Jika anda seorang ibu atau wanita muda atau pun remaja putri yang biasa memasak, pernahkan anda mengalami memasak daging yang setelah matang ternyata masih alot ? Tentunya hal ini sangat menjengkelkan.Karena mungkin kita akan mendapat sindiran dari orang yang makan masakan kita.

Hal ini bisa terjadi jika kita memasak daging dari hewan yang berumur sudah tua.Atau bagian daging tertentu yang memang cukup alot.Kali ini penulis akan memberikan sebuah tips dari pengalaman ibu saya yamg menemukan atau hanya sekedar menirukan sebuah cara agar daging yang alot bisa menjadi lebih lunak.

Caranya cukup sederhana yaitu rebuslah daging tersebut dan masukkan getah pepaya secukupnya, tapi ingat jangan juga terlalu banyak, karena daging bisa hancur tak berbentuk.

Demikian tips sederhana kali ini semoga bermanfaat.Amiin.Artikel terbaru baca di sini.

Wassalam.

Jumat, 26 Desember 2014

Daun salam dan batang serai sebagai obat asam urat tradisional.


Daun salam dan batang serai sebagai obat asam urat tradisional.

Assalamu,alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat datang para pengunjung blog yang budiman, penulis bukanlah seorang tabib atau ahli pengobatan, namun hanya sekedar ingin berbagi pengetahuan yang saya baca di internet yang mungkin saja ada manfaat bagi pembaca sekalian.Yang saya tuliskan ini hanyalah salah satu dari beberapa resep yang saya baca dan saya coba untuk menulis ulang.

Mungkin pembaca sudah tidak asing lagi dengan penyakit yang namanya asam urat ini, yang mana penderitanya mengalami pembengkakan kaki dan jika sudah parah tidak bisa dibuat berjalan.Perlu dicatat bahwa tulisan ini bukanlah sebagai pengganti dokter atau tabib, jadi hendaknya lebih baik anda berkonsultasi terlebih dahulu dengan ahlinya.

Adapun resep yang penulis dapatkan adalah obat tradisional dengan bahan baku sebagai berikut.

1.10 lembar daun salam.

2.1/2 batang serai.

3.4 gelas tanggung air.

Kemudian direbus hingga tinggal tersisa 1 gelas airnya. Dan air rebusannya inilah yang diminum sebagai obat.Selamat mencoba semoga sembuh.Amiin.

Artikel terbaru saya baca di sini.

Wassalam.

Cara membuat email di Gmail.


Cara membuat email di Gmail.

Assalamu'alaikum warohmatullohi awabarokatuh.

Selamat berkunjung sahabat dumay, mungkin diantara para pengunjung sudah sangat lama mengenal dunia maya terutama facebook yang sangat populer.Tapi mungkin sebagian dari anda punya akun karena dibuatkan oleh teman atau jasa pembuatan akun di warnet.Dan salah syaratnya ada yang mengharuskan agar kita mempunyai email untuk bisa membuat akun facebook atau akun yang lain.Nah untuk itulah saat ini penulis akan mencoba membuat tutorial sederhana tentang cara membuat email di gmail.com.

1.Langkah pertama masuklah ke Gmail.com.

2.Setelah itu klik buat akun,dan isikan data lengkap anda.Sebelumnya juga harus dipersiapkan sebuah no hp aktif untuk konfirmasi pendaftaran.

3.Setelah semua diisi jangan lupa beri tanda contreng pada kolom persetujuan dan klik langkah selanjutnya.

4.Anda akan mendapat sms kode verifikasi dan masukkan kop0de tersebut ke kolom yang tersedia.

5.Setelah itu klik lanjutkan.

Dengan selesainya langkah tersebut maka akun google anda sudah jadi dan sudah mempunyai email Gmail. Tinggal mengisi profilnya saja.

Demikian postingan kali ini semoga bisa dipahami.Kalau masih kesulitan dan minta dibuatkan juga bisa, dimusyawarahkan. Hubungi saja 085784292734.

Wassalam.

Minggu, 21 Desember 2014

Cara agar pandangan mata kita jelas dan tidak kabur.


Cara agar pandangan mata kita jelas dan tidak kabur.

Assalamu,alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat jumpa lagi pengunjung blog yang budiman, penulis berharap anda snantiasa dilindungi oleh Alloh SWT dan tanpa kekurangan suatu apapun.

Kali ini penulis akan begbagi sebuah tips yang srderhana agar pandangan mata kita tidak kabur dan melihat dengan lebih jelas.Sebenarnya kita bisa mencegah secara dini agar pandangan mata kita tidak kabur atau menderita rabun jauh yaitu dengan menghindari kebiasaan-kebiasaan buruk seperti :membaca sambil tiduran, menonton televisi terlalu lama dan jarak yang dekat, terlau lama di depan komputer dan lain-lain.

Adapun yang lainnya adalah dengan mengkonsumsi makanan yang banyak mengandung vitamin A contohnya wortel.Wortel dipercaya dapat membuat mata kita lebih sehat dan pandangan lebih jelas.Bahkan penmderita rabun jauh sangat dianjurkan untuk makan wortel ini, baik dibuat sayur atau di jus.

Jika kalau memang sudah terlanjur terkaena myopia atau rabun jauh alternatif praktisnya adalah menggunakan kaca mata untuk membantu pandangan mata kita agar lebih jelas.

Demikian informasi sederhana untuk kali ini.Artikel terbaru baca di sini.

Wassalam.

Cara agar kita tidak diblokir dari pertemanan di facebook.


Cara agar kita tidak diblokir dari pertemanan di facebook.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat berjumpa pembaca sekalian, apa kabar ? Semoga baik-baik saja dan selalu dalam perlindungan Alloh SWT.Berjumpa lagi dengan artikel sederhana yang akan saya tuliskan ini yang merupakan sebuah informasi yang penulis harapkan bisa bermanfaat bagi kawan-kawn semua.

Sudah bukan rahasia lagi jika jejaring sosial facebook merupakan jejaring sosial yang paling populer saat ini dan mencakup hampir seluruh kelompok usia dan status sosial.Terutama di kalangan anak muda kurang afdol jika tidak mempunya akun fb, bahkan ada yang mempunyai beberapa akun fb.Kali ini penulis akan memberikan sebuah tips agar kita bisa mendapat teman banyak dan tidak di blokir oleh facebook.

Jika kita seorang cewek dan memasang foto yang cantik tak perlu repot-repot meminta pertemanan justru permintaan pertemanan akan mengalir dengan derasnya.Lain halnya jika kita adalah lelaki apalagi usia tidak muda lagi, maka perlu perjuangan untuk mendapatkan banyak teman.Memang untuk menambahkan teman tidak sulit dan cukup klik saja,tapi jika banyak yang tidak dikonfirmasi maka akan mengakibatkan kita diblokir dari permintaan pertemanan.

Saat awal penulis gabung dengan facebook sangat antusias untuk mendapatkan banyak teman dan sering diblokir dari pertemanan mulai dari 7 hari, 14 hari ,1 bulan bahkan 2bulan dan mendapatkan peringatan agar tidak menambahkan teman pada orang yang tidak dekenal langsung.Saran dari fb sudah saya lakukan agar membatalkan orang yang hanya mempunyai sedikit teman saya, tapi tetap saja sering diblokir.

Namun akhirnya penulis tahu triknya. Orang tidak mengkonfirmasi permintaan kita bisa jadi memang tidak mau tetapi mungkin juga memang tidak pernah online.Jika anda pernah diblokir coba gunakan cara ini.

-Masuk ke menu pertemanan, lihat permintaan terkirim dan batalkan semua yang belum dikonfirmasi.

-Bergabunglah dengan banyak group.

-Tambahkan teman kepada orang yang baru saja membuat status atau komentar ,atau yang menyukai sehingga dapat dipstikan orang tersebut masih online.
-Sering melihat lagi permintaan pertemanan terkirim yang belum dikonfirmasi dan membatalkannya sehingga tidak menumpuk dan bisa menyebabkan pemblokiran.

Itulah tips yang bisa penulis bagikan saat ini, semoga bermanfaat. Amiin.Tulisan terbaru saya baca di sini.

Wassalam.

Cara mengobati jerawat yang mudah dan enak.


Cara mengobati jerawat yang mudah dan enak.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat berjumpa sahabat muda, sepertinya kalian sangat terganggu dengat jerawat yang tumbuh bagaikan jamur diwajah ya.Berdasarkan pengamatan penulis dari dulu, dan juga dari pelajaran di sekolah dulu merupakan hal yang wajar jika remaja mempunyai jerawat. Ada yang bilang jika jerawat mulai tumbuh itu tandanya kita mulai jatuh cinta.

Berdasarkan ilmu pengetahuan, jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang.Jerawat adalah penyakit kulit yang cukup besar jumlah penderitanya,kemungkinan penyebabnya adalah perubahan hormonal yang merangsang kelenjar minyak di kulit.Perubahan hormonal lainnya yang dapat menjadi pemicu timbulnya jerawat adalah menstruasi, kehamilan, dan stress.

Pada kesempatan ini penulis hanya akan berbagi pengalaman mengenai cara mengurangi atau mengobati jerawat dengan cara yang sangat mudah dan terasa enak, yang tentu saja pernah saya buktikan ketika saya masih remaja dulu,kalau saat ini sepertinya jerwat sudah bosan dan takut untuk nempel di kulit tua, he he he.

Sebenarnya ini hanya berdasarkan informasi disampaikan oleh para tetangga dan teman-teman saja,ada yang bersifat pencegahan dan ada yang berupa pengobatan.Untuk mencegah merajalelanya jerawat di wajah kita disarankan agak kita tidak mengusap langsung keringat di muka kita, tapi biarkan mengalir dan usaplah jika sudah ada di dagu.

Adapun pengobatan yang enak adalah dengan cara makan tape. Bisa tape singkong maupun tape ketan yang terutama yang sudah banyak airnya.Rasanya enak dan manis meskipun seperti ada sengatan di tenggorokan saat kita memakannya.Selamat mencoba deh, semoga berhasil.

Demikian postingan untuk kali ini, untuk postingan terbaru baca di sini.

Wassalam.

Sabtu, 20 Desember 2014

Cara mengobati sakit tenggorokan dengan telur ayam kampung.


Cara mengobati sakit tenggorokan dengan telur ayam kampung.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat berjumpa pengunjung yang budiman, jumpa lagi dengan penulis yang masih belajar ini, namun semoga tulisan saya bisa bermanfaat bagi kita semua.Di masa pergantian musim sangat rawan dengan terjadinya berbagai macam penyakit, takterkecuali sakit pada tenggorokan atau yang orang jawa menyebutnya dengan istilah pancingen.

Jika kita tidak sabar makan kita akan selalu mengeluh, karena selain tidak bisa makan kita menelan ludah saja terasa sakit sekali.Tentu saja jika kita pergi ke PUSKESMAS atau klinik akan diberi obat, namun di sini saya akan memberikan sebuah resep yang saya baca dari internet dan sudah ada yang membuktikannya.

Resep kali ini menggunakan bahan antara lain:

-Telur ayam kampung.

-Buah kenari dan

-Madu
Adapun caranya adalah :

Telur ayam kampung dicampur dengan buah kenari yang telah ditumbuk dan diberi madu, lalu diminum.Tentunya sedikit-sedikit dahulu karena seperti diketahui tenggorokan memang masih dalam keadaan sakit.Demikian postingan kali ini semoga bermanfaat bagi kita semua. Artikel terbaru silakan baca di sini.

Wassalam.

Cara mengobati anemia atau kurang darah dengan cara tradisional.


Cara mengobati anemia atau kurang darah dengan cara tradisional.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Selamat berjumpa pengunjung sekalian, semoga anda sekalian senantiasa diberi kesabaran oleh Alloh SWT seandainya sedang diberi cobaan berupa penyakit. Namun percayalah bahwa setiap penyakit pasti ada obatnya.Dan pada kesempatan kali ini penulis akan berbagi pengetahuan tentang cara mengobati kurang darah atau anemia dengan cara tradisional.

Untuk menyembuhkan kurang darah atau anemia bisa menggunakan bahan bahan sebagai berikut:

-daun tapak liman,

-air matang,

-telur ayam kampung,

-madu.

Adapun caranya adalah daun tapak liman yang dicuci sampai bersih. Setelah itu ditumbuk sambil ditambahkan air matang. Kocoklah juga sebutir kuning telur yang dicampur sesendok madu dan dicampur. Setelah itu bisa diminum sehari sekali sampai seminggu dan jangan lupa selalu berdo'a kepada Alloh.InsyaAlloh akan diberi kesembuhan.Demikian tips singkat kali ini semoga bermanfaat.Artikel terbaru silakan baca disini.

Wassalam.

Cara membuat tape singkong atau ketela pohon.


Cara membuat tape singkong atau ketela pohon.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Apa kabar pengunjung blog sekalian, semoga baik-baik saja.Pernahkah anda makan tape singkong ? Mungkin sebagian besar dari anda sudah pernah makan makanan yang merupakan hasil fermentasi ini.Rasanya cukup enak dan sedikit menyengat di tenggorokan.Tape biasa dijual dipasar tradisional di pulau jawa terutama yang ada di pedesaan.Orang tua penulis dahulu juga pernah membuat tape singkong ini.Dari pengalaman melihat pembuatan tape ketika saya masih kecil, kali ini akan saya coba untuk berbagi.

Jika kita ingin membuat tape singkong terslebih dahulu dipersiapkan bahan dan perlengkapannya.Bahan baku nya tentu saja singkong atau ketela pohon yang tidak beracun (lebih bagus yang berwarna kuning)dan bahan tambahan adalah ragi tape. Adapun keperluan lain adalah daun pisang, keranjang bambu atau bak plastik. Dan tentu saja alat pengukus.

Adapun langkah-langkahnya pertama singkong dikupas dan dicuci kemudian dikukus hingga masak.Setelah didinginkan ,ditempatkan pada wadah yang diberi alas daun pisang lalu ditaburi ragi tape lalu ditutup dengan daun pisang juga dan diusahakan tidak ada udara luar yang bisa masuk.Diamkan pada kondisi ini hingga sekurangnya dua malam, lebih lama lebih baik sehingga terjadi proses fermentasi dan jadilah tape yang siap dinikmati.

Anda mau coba ? Silakan, tapi untuk memilih singkongnya minta petunjuk pada orang yang mengerti sehingga tidak keliru dengan singkong beracun.Semoga postingan ini bermanfaat, untuk artikel terbaru silakan baca disini.

Wassalam.

Rabu, 17 Desember 2014

Cara mengurangi rasa sakit setelah disengat lebah.


Cara mengurangi rasa sakit selah disengat lebah.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Para pengunjung blog yang budiman,selamat datang datang di blog yang sederhana ini semoga kunjungan anda membawa manfaat baik bagi anda maupun orang lain.Jika anda tinggal di wilayah perkotaan mungkin tidak pernah merasakan bagaimana rasanya disengat lebah atau di Jawa orang menyebutnya tawon.Tapi bagi anda yang ada di pedesaan atau munkin tinggal di pinggiran hutan seperti penulis ini tentunya pernah atau mungkin disengat lebah.

Ada banyak jenis lebah namun pada intinya sama jika menyengat pasti sakit. Apalagi kalau yang disengat telinga atau kelopak mata, sakitnya bukan main.Lantas bagaimana untuk mengurangi rasa sakit tersebut? Jika kita berada di rumah kita dapat menggunakan minyak tawon atau balsem. Tapi jika kita sedang berada jauh dari rumah ada tips yang mungkuin berguna bagi pembaca semua.Pertolongan pertama jika kita disengat lebah adalah usaplah dengan menggunakan bunga. Bunga apapun bisa digunakan asal jangan bunga bangkai atau bunga rawe. Karena jika menggunakan dua jenios bunga tersebut bukannya sakit berkurang tetapi justru masalah akan bertambah karena merasa gatal-gatal.

Demikian postingan singkat kali ini ,jumpa lagi dengan tulisan terbaru saya yang akan datang.Kritik dan saran sangat diharapkan demi lebih meningkatnya mutu dari blog ini.

Wassalam.

Jumat, 12 Desember 2014

Pohon lempuyang dapat digunakan sebagai lauk-pauk yang cukup lezat.


Pohon lempuyang dapat digunakan sebagai lauk-pauk yang cukup lezat.

Assala'mualaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Para pungunjung blog yang berbahagia, jika anda tinggal di tempat yang tidak jauh dari hutan mungkin informasi ini sudah kedaluwarsa, tapi bagi anda yang hidup di kota merupakansebuah informasi dan pengetahuan yang berharga.Sudah tahukah anda pohon lempuyang ? Jika belum tahu belum tahu, lempuyang adalah salah satu jenis tanaman berakar rimpang yang biasa tumbuh di hutan jati.

Umbi dari tanaman inilah yang disebut lempuyang, rasanya pahit dan sering dibuat sebagai ramuan jamu tradisional.Pohonnya mirip dengan pohon lengkuas tetapi lebih kecil, daunnya panjang dan lancip ujungnya.Pohon lempuyang (lirih ) yang masih muda jika dimakan rasanya menyegarkazn dan dapat mengurangi rasa haus, ini berdasarkan pengalaman ketika penulis masih menggembala kambing saat kecil dulu.

Jika dimasak bisa dijadikan sayur asam, lodheh atau bothok juga bisa. Dicampur tempe medem (tempe setengah busuk) sangat enak sekali.Mau tahu rasanya ? Datang saja ke desa Sudimoroharjo saat musim hujan sudah berlangsung sekitar satu atau dua bulan. Saat tersebut sedang musim lirih (nama pohon lempuyang) . Selamat berkunjung ke desa kami,di Sluwur Sudimoroharjo Wilangan Nganjuk, wassalam.

Pagelaran wayang krucil rutin di Punden Sluwur tiap bulan Suro.


Pagelaran wayang krucil rutin di Punden Sluwur tiap bulan Suro.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Pengunjung blog yang budiman, kali ini penulis akan berbagi informasi budaya yang mungkin saja bermanfaat bagi anda yang tertarik dengan kesenian daerah.Di kampung saya dusun Jambi desa Sudimoroharjo Wilangan Nganjuk Jawa Timur ada kegiatan rutin yaitu bersih desa atau disebut nyadran.Di tempat lain ada yang disebut sedekah bumi.

Acara ini diselenggarakan tiap satu tahun sekali dan biasanya diadakan pada hari Jum'at pada bulan Muharram atau orang Jawa menyebutnya bulan Suro.Rangkaian acara nyadran ini dimulai pada malam jum'at yang tiap-tiap orang membuat ambeng (paket nasi dan lauk pauk )dan di bawa ke tengah kampung ,dipandu oleh tetua adat atau berjonggo yang intinya memohon kepada Tuhan Yang Maha Esa agar diberi keselamatan dan dijauhkan dari mara bahaya.Prosesi ini diakhiri denganm do'a dan makan bersama.

Pada keesokan harinya kembali membawa ambeng dan di bawa ke punden yang diyakini sebagai tempat bersemayamnya orang yang babat wilayah setempat.Di punden ini meskipun sebentar diadakan pagelaran wayang krucil atau wayang yang terbuat dari kayu dengan cerita Dewi Sri, lalu dilanjutkan di rumah kepala dusun Jambi.Punden sendiri letaknya ada di wilayah persawahan Sluwur yang tidak jauh dari rumah penulis.

Anda ingin menonton wayang krucil ??? Datang saja ke kampung kami di bulan Suro.Selamat berkunjung .

Wassalam.

Selasa, 09 Desember 2014

Cara mudah dan murah membuat rambut hitam alami.


Cara mudah dan murah membuat rambut hitam alami.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Para pengunjung yang berbahagia selamat datang di blog yang sederhana ini semoga kunjungannya membawa manfaat.Kali ini penulis akan membagi sebuah tips yang mungkin saja bisa dijadikan salah satu rujukan agar kita mempunyai rambut yang hitam.

Waktu saya masih kecil dulu dan masih duduk di bangku sekolah dasar sering mendapat pujian dari orang-orang yang mengatakan bahwa bahwa rambut saya sangat hitam.Saya pun hanya tersenyum mendapat pujian itu.Tahukah pengunjung apa resepnya ? Boleh ditebak deh......Waduh kelamaan jawabannya , kalau begitu langsung saya kasih rahasianya saja.Ada dua resep yang akan saya bagikan.

Yang pertama menggunakan cairan/getah bonggol atau pangkal pohon pisang.

Bagi kita yang tinggal di pedesaan tidak sulit untuk mendapatkan ini dan bisa gratis.Caranya adalah cari pohon pisang yang sudah ditebang atau diambil buahnya.Lalu buanglah pohon yang masih berdiri sehingga tinggal bonggolnya saja, dan buatlah seperti bentuk sumur pada pangkal pohon tersebut.Tunggu hingga pagi hari berikutnya maka akan ada cairan pada sumur buatan kita itu, langsung saja oleskan ke seluruh rambut di kepala kita, diamkan agak lama boleh juga lama sekali baru kemudian di keramas.Lakukan ini berulang-ulang InsyaAllah kita akan memiliki rambut yang hitam alami.

Yang kedua menggunakan daun lidah buaya.

Mungkin hampir semua kita tahu tumbuhan yang lidah buaya, potong lidah buaya itu lalu ambil lendirnya dan oleskan ke rambut kepala kita.Sama dengan cara pertama kita diamkan dalam waktu cukup lama dan baru dikeramas.Semoga tips sederhana ini dapat memberi solusi bagi pengunjung yang ingin memiliki rambut hitam alami.

Demikian postingan kali ini semoga bisa membuat postingan lain di waktru yang akan datang.Amiin.

Sabtu, 06 Desember 2014

DAUN JAMBU BIJI SEBAGAI PENAWAR DIARE ATAU MENCRET.


DAUN JAMBU BIJI SEBAGAI PENAWAR DIARE ATAU MENCRET.

Assalamu'alaikum warohmatullohi wabarokatuh.

Pengunjung yang budiman, penulis bukanlah seorang tabib atau pakar kesehatan,tetapi tak ada salahnya berbagi sedikit pengalaman tentang menangani gangguan kesehatan dengan cara yang sederhana dan bisa gratis.Pengobatan secara medis tentunya sangat diperlukan dalam menangani sebuah penyakit, namun tidak semua penyakit harus diserahkan kepada tenaga medis terutama gangguan kesehatan ringan yang bisa diobati dengan cara tradisional.

Pernahkah anda mengalami buang-buang air besar terus menerus dan berbentuk cair ? Atau biasa disebut diare atau mencret. Saya yakin hampir semua dari kita pernah mengalaminya.Obat-obatan untuk penyakit ini pun sudah banyak beredar di pasaran seperti norit,entrostop,diapet dan lain-lain.Untuk anak kecil bisa diberikan larutan gula garam atau oralit.

Pengunjung yang mungkin sedang sakit perut, pernahkah kita memperhatikan iklan dari salah satu obat terkenal yang menunjukkan bahwa salah satu bahan bakunya adalah daun jambu biji ? Berdasarkan pengetahuan tersebutlah bisa disimpulkan bahwa daun jambu biji bisa digunakan sebagai alternatif pertolongan pertama jika kita mengalami diare. Pernah dan sering saya coba jika saya mengalami diare langsung memetik pucuk daun jambu biji yang masih kuncup,
lalu saya cuci dan langsung saya kunyah.Rasanya sepet (bahasa jawa )dan tidak enak tentunya. Tapi khasiatnya cukup manjur, dan tentu saja kita harus percaya bahwa semuanya adalah karena atas seijin Alloh subhanahu wa ta'ala, dan daun jambu hanyalah sebagai sarana saja.

Demikianlah postingan kali ini semoga bermanfaat.Amiin.

MENGHILANGKAN BEKAS LUKA BAKAR DENGAN CAIRAN KAYU BAKAR ATAU UMES.

MENGHILANGKAN BEKAS LUKA BAKAR DENGAN CAIRAN KAYU BAKAR ATAU UMES.
Assalamualaikum warohmatullohi wabarokatuh.
Pengunjung blog yang budiman, pernahkan anda mengalami luka bakar ? Sebenarnya kita semua berharap tidak pernah mengalami kecelakaan berupa apapun, tetapi didalam menjalani kehidupan tentunya tidak semuanya sesuai dengan keinginan kita.Kecelakaan kecil atau besar kadang-kadang atau sering menimpa kita. Salah satu contohnya adalah yang bisa menimbulkan luka bakar.Biasanya jika kulit kita terkena api atau miyak panas atau air panas maka luka itu akan melepuh kan? Setelah sembuh biasanya luka itu akan meninggalkan warna belang putih pada kulit kita.

Kalau belangnya harimau sih bagus-bagus aja, tapi kalau kulit kita bisa bikin malu kan? Di toko obat atau apotik sudah ada yang menjual penghilang belang ini, namun disini saya akan memberikan salah satu alternatif untuk menghilangkan noda secara tradisional.Jika kita tinggal di pedesaan yang masih menggunakan kayu bakar untuk memasak tentunya tidak sulit, tapi bagi anda yang tinggal di kota perlu mempersiapkannya.

Persiapkanlah kayu yang agak basah dan bakarlah, maka kayu tersebut pada ujungnya akan keluar cairan yang berwarna kecoklatan.Kemudian oleskanlah cairan tersebut ke bekas luka yang berwarna belang putih.Lakukan ini beberapa kali tiap hari maka insyaallah kulit anda akan mendekati warna aslinya.Selamat mencoba semoga berhasil. Amiin.